MIK Goes to IMCOM

Mahasiswa Magister Ilmu Komunikasi dari Bina Nusantara University kembali meraih prestasi dengan mempresentasikan artikelnya dalam konferensi internasional terindeks Scopus. IMCOM 2025 (International Conference on Ubiquitous Information Management and Communication) adalah konferensi internasional yang berfokus pada manajemen informasi dan komunikasi di era digital. Acara ini diselenggarakan di Bangkok, Thailand, pada tanggal 3-5 Januari 2025. Konferensi ini berdiskusi mengenai perkembangan teknologi, sistem informasi, serta dampaknya terhadap berbagai aspek kehidupan. Selain itu, konferensi ini memberikan platform bagi para peserta untuk mempresentasikan penelitian terbaru, bertukar wawasan, serta membangun kolaborasi global dalam bidang ilmu komputer, data science, dan teknologi komunikasi. Dengan format hybrid, konferensi yang dilaksanakan di Amari Hotel ini memberikan kesempatan bagi peserta untuk berpartisipasi secara langsung di lokasi maupun secara online.
Sejumlah tiga mahasiswa Magister Ilmu Komunikasi, yaitu Aisyah Amalina, Diamanta Jasmine Balqis, dan Ubait Alfin Nurzavito berhasil diterima dan mempresentasikan artikel ilmiahnya pada acara ini secara langsung. Mereka berturut-turut mempresentasikan artikel mereka yang berjudul “A Cost for Instagram Post: An Ethical Elephant Tourism Analysis”, “Social Media Content Analysis: Predominance of Ethical
Fashion Amidst Diverse Use of #EthicalFashion on Instagram”, dan “Switching The TV, Switching Perspectives: Social Media Insights on Indonesia’s Analog Switch Off Journey”.
Pemaparan artikel dengan tema komunikasi digital dalam konferensi ini memberikan wawasan tentang fenomena sosial yang terjadi di media sosial. Pencapaian ini menjadi kebanggan bagi mahasiswa Magister Ilmu Komunikasi. Bina Nusantara University mengucapkan selamat atas penerimaan artikel mahasiswa MIK dalam konferensi internasional IMCOM 2025.
Untuk akses presentasi para peserta bisa Click Disini